Kamu tertarik untuk memelihara atau membudidayakan ayam pelung? Berbekal informasi yang kami berikan berikut ini, bisa menciptakan peluang untuk bisa sukses. Dengan catatan, kamu mau mempelajari lebih banyak lagi bagaimana karakteristik Ayam Pelung itu sendiri. Mengenai asal usul ayam pelung, sudah dijelaskan diartikel sebelumnya.
Contents
Keunggulan Ayam Pelung
Sebagai salah satu ayam unik yang ada di nusantara, Ayam Pelung mempunyai keunggulan yang tidak dimiliki oleh ayam jenis lainnya. Keunggulan Ayam Pelung seperti :
- Mudah beradaptasi dengan lingkungan baru.
- Tidak mudah terserang penyakit.
- Mempunyai suara yang merdu, mengalun dan panjang.
- Pertumbuhan Ayam Pelung lebih cepat.
- Bentuk tubuh yang bongsor dan besar, membuat Ayam Pelung cocok untuk ikut kontes.
Ciri – ciri Khusus Ayam Pelung
Agar tidak salah mengidentifikasi Ayam Pelung, kamu harus tahu bagaimana ciri – ciri khusus dari Ayam Pelung. Lantas, apa saja ciri – cirinya?
- Bentuk dan ukuran tubuh lebih besar serta kokoh.
- Ketinggian pada ayam dewasa mulai dari 30 cm hingga 40 cm.
- Bobotnya mencapai 3 kg.
- Ukuran cakar lebih besar dan panjang
- Terdapat beberapa warna yang ditemukan pada cakarnya seperti putih, kuning, hijau atau hitam.
- Jengger tunggal berwarna merah dengan bentuk yang lebih besar, tegak dan tebal.
- Warna bulunya tidak terdapat standar khas. Pada umumnya memiliki warna putih dan kuning, hitam dan merah atau perpaduan warna hijau yang tampak mengkilat.
- Memiliki suara mengalun, panjang dan merdu
Daftar Harga Ayam Pelung
1.Harga Telur Fertil Ayam Pelung
Berdasarkan informasi dari berbagai sumber, telur fertil Ayam Pelung pada umumnya dibanderol dengan harga mulai dari Rp 20 ribu per butirnya.
2.Harga DOC Ayam Pelung
Ayam pelung yang berusia maksimal 10 hari, sebagian besar ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 100 ribu per ekornya.
3.Harga Ayam Pelung Dewasa
Ayam Pelung dewasa, penjualannya dibagi menjadi dua kelompok yakni betina dan jantan. Untuk Ayam Pelung betina, rata – rata dibanderol dengan harga mulai dari Rp 500 ribu per ekornya. Sedangkan untuk Ayam Pelung jantan, rata – rata dibanderol dengan harga mulai dari Rp 700 ribu per ekornya.
Foto : Tokopedia