Dalam dunia perburungan, ramuan jamu untuk mendukung suara burung trucukan bukanlah hal yang baru. Memberikan ramuan kepada burung trucukan dianggap menjadi salah satu hal penting untuk merangsangnya supaya gacor.
Tidak hanya merawat dan memberinya makan saja, jamu juga efektif untuk mempercepat kemampuannya bersuara. Untuk jangka panjang, disarankan memberi jamu yang dibuat dari bahan – bahan alami.
Berbeda dengan jamu yang dibuat dari bahan kimia, performa burung mungkin bisa terlihat lebih cepat, tapi itupun tidak bertahan lama dan berdampak buruk pada kondisi kesehatannya dalam jangka waktu tertentu.
Lantas, apa ramuan untuk burung trucukan biar gacor?
Contents
Rekomendasi Ramuan untuk Burung Trucukan Biar Gacor
1. Gunakan Air Rebusan dari Daun Mengkudu
Bahan – bahan yang harus disediakan cukup mudah, kamu hanya perlu menyediakan 5 lembar daun mengkudu dan 1 sendok teh madu murni.
Sedangkan cara membuat ramuan untuk burung trucukan biar gacor, kamu bisa ikuti langkah berikut :
- Masukkan semua daun mengkudu yang sudah disiapkan dan rebus sampai benar – benar mendidih.
- Tiriskan air rebusan daun mengkudu dan biarkan sampai dingin.
- Selanjutnya, kamu bisa menyaringnya terlebih dahulu agar tidak ada ampas daun yang tersisa.
- Air rebusan bisa kamu berikan secara berkala ke burung trucukan.
- Kamu bisa membuat stok jamu dan menyimpannya di dalam kulkas.
2. Gunakan Asam Jawa dan Gula Merah
Bahan – bahan yang harus kamu sediakan adalah gula merah dan asam jawa secukupnya saja, tidak ada takaran khusus.
Sedangkan cara membuat ramuan untuk burung trucukan biar gacor menggunakan asam jawa dan gula merah, kamu bisa ikuti beberapa langkah berikut :
- Siapkan air hangat di dalam wadah khusus.
- Masukkan asam jawa dan gula merah secukupnya.
- Agar tercampur sempurna, kamu juga bisa merebusnya terlebih dahulu hingga mendidih.
- Setelah ramuan jadi, diamkan beberapa saat sampai dingin.
- Ramuan siap untuk diberikan kepada burung trucukan.
- Simpan sisa ramuan di kulkas untuk diberikan secara rutin.
3. Gunakan Gula Merah dan Mengkudu
Tidak hanya daunnya saja yang bermanfaat untuk ramuan, buah mengkudu dan campuran gula merah juga bisa kamu manfaatkan. Bahan – bahan yang harus kamu sediakan seperti 1 buah mengkudu matang, 5 lembar daun mengkudu, gula merah secukupnya, 4 sendok makan madu murni, dan 2 gelas air putih.
Cara membuat ramuan ini bisa mengikuti langkah di bawah ini :
- Masukkan semua bahan menjadi satu dan rebus sampai mendidih.
- Selama proses perebusan, disarankan untuk sering mengaduknya agar tercampur sempurna.
- Tunggu sampai air rebusan tadi berubah warna menjadi agak gelap.
- Diamkan air rebusan sampai dingin dan baru berikan ke burung trucukan.
- Ramuan ini disarankan untuk diberikan 2 sampai 3 kali setiap minggunya.
- Sisa ramuan, bisa kamu simpan ke dalam kulkas.
- Sebelum diberikan kembali, diamkan dulu sampai tidak dingin lagi.
Nah itulah beberapa rekomendasi ramuan untuk burung trucukan biar gacor. Kamu bisa mulai mencobanya dan buktikan sendiri hasilnya. Dari ketiga ramuan tersebut, ramuan yang terbuat dari bahan mengkudu, dianggap paling efektif untuk digunakan. Pasalnya, sebagian besar burung yang sudah diberikan ramuan tersebut, perubahan suara gacornya kian terlihat jelas. Awalnya, mungkin burung trucukan yang memang belum pernah sama sekali diberi ramuan berbahan mengkudu akan sangat sulit dan selalu menolak. Namun jika kamu sabar dan rutin memberikannya, secara perlahan burung trucukan akan beradaptasi secara alami.